Selamat datang di Apa Aja Dot Kom. Pada postingan kali ini saya akan membahas tentang 5 Game Survival/Bertahan Hidup Android Terbaik. Game yang saya cantumkan di bawah ada yang online ada juga yang dapat dimainkan secara online. Game bergenre survival memang memiliki daya tarik sendiri, selain suasana yang sangat menantang game bergenre survival juga memberikan kebebasan kepada playernya untuk melakukan banyak hal dalam bertahan hidup seperti mencari makanan, mencari material penting, bertahan dari predator lain, dan banyak hal lainnya. Meski kita sudah lama memainkan game bergenre survival akan tetapi kita tidak pernah merasa bosan, hal ini dikarenakan alur gamenya yang tidak repetitif dan monoton.
Oke, langsung saja ini dia 5 Game Survival/Bertahan Hidup Android Terbaik,
Teraria merupakan game sandbox 2D yang gameplaynya mirip seperti Minecraft namun di balut dengan grapik piksel 2D yang cantik. Game besutan 505 Games Srl ini dapat membuatmu bermain selama berjam – jam, pasalnya banyak sekali hal menarik yang dapat kamu lakukan seperti Menggali tanah, eksplorasi map yang sangat luas, serta membangun persembunyian kamu sendiri. Banyak tempat – tempat yang tidak biasa dalam game ini, dari pulau yang melayang di langit hingga dunia bawah tanah dengan kedalaman yang tidak dapat dipungkiri. Dunia dalam game ini juga tidak terasa kosong, hal ini dikarenakan banyaknya monster – monster unik yang menghadang petualangan player, serta terdapat boss yang tangguh menghadang di tempat tertentu. Selain fitur diatas game ini juga memiliki beberapa fitur unggulan seperti :
- Multiplayer yang bisa di jalankan tanpa koneksi internet hanya dengan Local WiFi
- 1360+ resep crafting
- 450+ musuh
- 100+ jenis blok untuk membangun apapun
- 30+ binatang peliharaan
Namun di lain sisi game ini hanya memiliki versi berbayar untuk full versionnya di playstore dengan harga Rp66.000. Dan hanya versi demo untuk yang gratisnya. Kalian bisa mencoba versi demonya terlebih dahulu, jika menarik dan kalian menyukainya kemudian bisa membelinya.
Game online yang di rilis oleh Kefir! Pada tahun 2017 ini mengambil tema zombi pada era post apocalyptic world tahun 2027. Karena radiasi nuklir tersebut banyak manusia yang terkena infeksi misterius yang menyebabkan orang mati menjadi zombie. Dan kamu dituntut untuk bertahan hidup dari berbagai serangan zombie dengan peralatan yang seadanya. Dengan dunia yang luas, game ini dapat menyibukkanmu dengan berbagai aktifitas bertahan hidup seperti mencari material untuk membangun rumah pertahanan serta mencari supply agar tetap bisa hidup. Dengan grapik 3D yang ciamik game ini juga menyajikan animasi yang sudah tak kaku lagi, dan tidak membutuhkan spek hp yang terlalu tinggi.
Game ini juga memiliki size yang relatif kecil yaitu sekitar 139 Mban, jadi kamu tidak perlu khawatir memori Hpmu penuh. Developernya juga rajin mengupdate game ini sehingga banyak fitur – fitur menarik yang terus hadir meramaikan game ini. Namun ada beberapa kekurangan dalam game ini, seperti online namun tidak bertemu dengan real player (ini yang versi dulu, mungkin sekarang sudah diupdate) dan juga ketika akan berpindah tempat menggunakan energy yang cukup besar serta membutuhkan waktu realtime yang cukup lama (mungkin sudah diupdate).
Durango merupakan game survival online dengan tema dunia dinosaurus. Dengan dunia yang mencekam serta menegangkan kamu dituntut untuk bertahan hidup dengan menggunakan material alam yang kamu temukan di sepanjang map yang kamu eksplorasi. Banyak sekali jenis material – material dari yang mudah untuk ditemukan hingga rare material yang sangat sukar untuk dicari. Disini kamu juga bisa berburu dinosaurus – dinosaurus unik yang pastinya akan membuatmu susah lepas dari layar HP. Mungkin bisa diasumsikan seperti bermain Monster Hunter tetapi dengan tema Survival. Selain itu banyak juga player – player lain yang bisa kamu temukan dan diajak berteman untuk berburu monster dan mengumpulkan material bersama. Kamu juga bisa mendirikan Guild/Clanmu sendiri untuk mendapatkan pasukan berburu agar lebih mudah. Selain berburu dan Eksplorasi, kamu juga bisa crafting berbagai peralatan yang nantinya sangat berguna seperti kapak untuk menebang pohon, jala ikan untuk menjebak ikan, serta senjata untuk berburu. Kamu juga bisa membangun tempat tinggalmu di domain atau kawasanmu sendiri, akan tetapi kamu harus tetap waspada karena barang – barangmu juga bisa dicuri player lain lho.
Di game ini kamu juga bisa mendapat hewan peliharaanmu untuk membantu kegiatan – kegiatanmu. Game ini juga menyediakan system Market untuk kegiatan jual beli antar player sehingga jika kamu membutuhkan item tertentu yang susah kamu temukan, kamu bisa langsung membelinya di toko. Game yang dirilis oleh Nexon Company ini dibuat dengan grapik yang cantik sekali, dari dunia yang mendetail hingga animasi yang sangat mulus. Namun game ini membutuhkan spek yang cukup tinggi agar bisa memainkannya secara lancar.
Game besutan Studio Wildcard hampir seluruh aspeknya mirip seperti game Durango di atas. Hanya saja game ini disajikan dengan sudut pandang orang pertama sehingga detail objek dan dunia terlihat lebih cantik. Selain itu game ini juga memiliki dunia yang lebih luas serta variasi dinosaurus yang lebih banyak. Akan tetapi karena grapiknya yang terlalu cantik ini, banyak sekali masalah yang dihadapi oleh HP yang tidak mumpuni sehingga banyak komentar negatif yang diberikan para player kepada game ini. Jadi sebelum mencobanya usahakan cek dulu spesifikasinya ya, karena size game ini juga tidak sedikit.
Siapa yang tidak tahu game ini, game yang sudah melegenda ini menempati posisi pertama. Tidak bisa dipungkiri game besutan Mojang yang katanya hanya dibuat oleh seseorang ini memiliki fitur serta dunia yang sangat menarik. Banyak hal – hal unik yang bisa dilakukan. Tidak seperti game – game survival lainnya, meski memiliki grapik 3D yang kurang cantik namun game ini tetap menarik karena keunikannya. Dunia yang dapat selalu berbeda karena world generatornya serta ukuran dunianya yang luar biasa luas. Selain itu game ini juga membebaskan para player untuk memodifikasi game ini dan mendapat pengalaman baru mereka sendiri. Banyak sekali mod – mod yang bertebaran di internet yang bisa kalian pasang pada game ini.
Dengan fitur – fitur tersebut kalian pasti susah deh buat berhenti bermain. Dan juga game ini tidak memerlukan spesifikasi HP yang tinggi, dengan rata – rata HP jaman sekarang kalian sudah bisa berman game ini dengan lancar.
\
\
Itulah 5 Game Survival/Bertahan Hidup Android Terbaik. Mungkin jika ada game survival favorit kalian belum masuk list bisa komentar dibawah ya. Terima kasih sudah berkunjung dan mohon maaf jika ada kesalahan. Sampai jumpa.
2 Comments
Terimakasih atas informasinya, semoga sukses selalu dan Silahkan Kunjungi website kami ^^
ReplyDeleteObat Herbal Gastrinoma
Terima kasih sudah berkunjung
ReplyDeleteBerkomentarlah secara baik dan sopan tanpa ada unsur SARA dan juga penghujatan.